Resep dan Cara Membuat Apem Selong Lembut Sederhana

Resep Apem Selong Lembut Sederhana - Apem selong merupakan kudapan tradisional khas kota Surabaya yang terkenal memiliki cita rasa manis dan gurih karena mengandung santan dan telur. Apem selong biasnya banyak dijajakan di pasar-pasar tradisional terutama di pagi dan sore hari. Kue tradisional ini juga banyak dijajakan masyarakat sekitar ketika menjelang berbuka puasa pada bulan Ramadan. Ingin tahu resep apem selong dan membuatnya sendiri di rumah ? Begini caranya...

Cara membuat apem selong sederhana sebetulnya tidak terlalu sulit asalkan kita mau bereksperimen. Apem selong merupakan kue yang menggunakan pengembang berjenis pengembang organik yaitu ragi. Penggunaan ragi dimaksudkan agar tekstur kue apem selong yang kita buat dapat memiliki rongga-rongga udara sehingga tidak bantat.
Resep Apem Selong Lembut Sederhana, Cara Membuat Apem Selong Sederhana, Jajanan Tradisional Khas Surabaya
gambar : ita-thediffusionofexperience.blogspot.com
Dan untuk proses pembuatannya, apem selong tidak membutuhkan banyak alat. Pembuatannya menggunakan cetakan yang terbuat dari aluminium tebal, bisa menggunakan teflon atau bisa juga menggunakan cetakan tanah liat seperti cetakan kue serabi. Penggunaan catakan yang berbahan tanah liat dengan perapian kayu bakar dipercaya dapat membuat cita rasa apem selong berbeda dan aroma yang dihasilkan lebih menggugah selera.

Resep Apem Selong Lembut Sederhana dan Cara Pembuatannya

Sekarang kita akan mencoba membuat sendiri apem selong di rumah dengan peralatan seadanya. Yang perlu kita persiapkan adalah cetakan apem selong, jika tidak punya, teflon pun bisa dipergunakan hanya saja hasilnya tidak akan sama seperti menggunakan cetakan khusus apem selong.

Bahan Resep Apem Selong Lembut Sederhana

Berikut ini adalah bahan-bahan yang perlu dipersiapkan untuk membuat apem selong.
  1. 400 ml air kelapa
  2. 2 sdm ragi instan
  3. 500 gr tepung beras
  4. 650 gr gula pasir
  5. 50 gr tepung tapioka
  6. 600 ml santan kental
  7. 4 butir telur ayam
  8. vanilli secukupnya
  9. garam secukupnya

Cara Membuat Adonan Apem Selong

  1. Sebagai langkah petama, campurkan 2 sdm ragi instan kedalam 400 ml air kelapa, aduk hingga ragi agak melarut dan sementara kita sisihkan dulu.
  2. Campurkan tepung beras, tepung tapioka, gula pasir, garam dan vanili kedalam satu wadah besar dan aduk hingga tercampur merata. Untuk mendapatkan hasil terbaik, gunakan ayakan tepung untuk mencegah penggumpalan serta tepung dapat tercampur dengan baik.
  3. Masukkan air kelapa dan ragi instan yang sudah kita buat sebelumnya kedalam campuran tepung sedikit demi sedkit agar tidak menggumpal diselingi dengan memasukkan telur ayam sambil terus diuleni.
  4. Masukkan santan kental kedalam adonan dan uleni terus adonan sampai benar-benar merata.
  5. Diamkan adonan selama minimal satu jam. Karena disini kita menggunakan ragi instant, maka ragi memerlukan waktu untuk menginkubasi adonan agar dapat mengembang dengan sempurna.

Cara Membuat Apem Selong Sederhana

  1. Jika adonan telah benar-benar mengembang, setelah kurang lebih satu jam, dan adonan dipenuhi dengan gelembung-gelembung udara, maka adonan telah siap untuk diproses ke tahap berikutnya.
  2. Siapkan cetakan, panaskan terlebih dahulu menggunakan ap sedang hingga benar-benar panas merata.
  3. Tuangkan adonan apem selong kedalam cetakan, untuk takarannya perkirakanlah dengan volume dan luas cetakan. Usahakan adonan melebar ke samping cetakan untuk membentuk pinggiran agar apem selong terlihat lebih menarik.
  4. Tunggulah beberapa saat sampai adonan apem selong mengembang di dalam cetakan. Setelah adonan mengembang, tutup cetakan dan biarkan apem selong matang, cirinya pinggiran tipis apem selong mulai berubah warna menjadi kecoklatan.
  5. Apem selong siap diangkat dan disajikan.
Cara membuat apem selong sederhana sebenarnya tidak jauh berbeda dengan pembuatan martabak terang bulan atau martabak unyil. Hanya saja bahan-bahan yang digunakan berbeda dan pembuatan adonannya juga sedikit berbeda. Hasil akhir yang didapatkan jika percobaan kita ini berhasil adalah kue apem selong yang empuk dengan dipenuhi rongga udara seperti pada kue serabi dan kue martabak. Hal tersebut tentunya berdasarkan pada pangalaman, dan jika kita gagal maka hal tersebut memang wajar terutama jika kita pertama kali membuatnya. Cobalah bereksperimen untuk mendapatkan hasil yang terbaik. Sekian resep apem selong lembut sederhana yang bisa saya paparkan, untuk segala kekurangannya saya mohon maaf karena saya juga sekedar bereksperimen dan memang bukan penduduk asli Surabaya :)

Simak Resep Menarik Lainnya Berikut Ini Ya!

Resep dan Cara Membuat Pisang Goreng Crispy Coklat Keju
Resep dan Cara Membuat Pempek Dos Adaan Tanpa Ikan
Resep dan Cara Membuat Sayur Lodeh Sederhana
Resep dan Cara Membuat Cireng Isi Sosis Pedas
Resep dan Cara Membuat Omelet Telur Sederhana
Resep dan Cara Membuat Bakwan Jagung Renyah Gurih
Resep dan Cara Membuat Apem Selong Lembut Sederhana
4/ 5
Oleh